Langsung ke konten utama

KEGIATAN OPEN RECRUITMEN BACTH VIII GEMAPEDIA UM 2020

 

KEGIATAN OPEN RECRUITMEN BACTH VIII GEMAPEDIA UM 2020

 

Malang. Kegiatan open recruitment Gerakan Mahasiswa Peduli Pendidikan (GEMAPEDIA) dilakukan secara daring, hal ini dikarenakan wabah pandemi Covid-19 yang ada di Indonesia belum selesai. Kegiatan open recruitmen ini dilakukan mulai dari tanggal 5 – 20 Desember 2020. Rangkaian open recruitemen GEMAPEDIA sendiri memiliki beberapa tahapan, dimulai dari tahap administrasi, dimana kelengkapan berkas calon Laskar Dewantara akan diseleksi pada tahap ini. Kemudian bagi calon Laskar Dewantara yang lolos tahap adminitrasi mereka akan menuju tahap yang selanjutnya yaitu membuat video pembelajaran. Hasil video pembelajaran calon Laskar Dewantara akan di upload di akun instagram masing-masing dan diseleksi oleh tim penilai open recruitment.


Kegiatan Open Recruitmen GEMAPEDIA Bacth VIII

 

Pada tahap selanjutnya calon Laskar Dewantara melakukan kegiatan FGD (Forum Group Discussion), yang mana calon Laskar Dewantara sudah di bagi untuk setiap kelompoknya. Mereka akan berdiskusi, beradu argumen, dan bahkan mempertahankan agurmen mereka pada forum ini. Kegiatan FGD ini dilakukan pada hari Sabtu, 5 Desember 2020. Kegiatan FGD ini juga dilakukan secara online via google meet. Meskipun dilakukan secara online, acara FGD ini berjalan dengan lancar.

Keesokan harinya pada tanggal 6 Desember 2020, calon Laskar Dewantara melakukan kegiatan wawancara. Calon Laskar Dewantara diwawancarai satu per-satu melalui google meet dan kegiatan ini pun berjalan dengan lancar.

Setelah melalui tahapan tersebut, sampailah pada terpilihnya 48 Laskar Dewantara yang tergabung dalam keluarga besar GEMAPEDIA UM yang diumumkan melalui akun instagram dan website GEMAPEDIA. Peserta yang dinyatakan lolos kemudian akan melakukan serangkaian kegiatan selanjutnya yaitu kegiatan TOT (Training of Trainer) dan juga Inaugurasi (Pengukuhan).

Kegiatan TOT ini dilakukan tetap secara daring ( Via Zoom) karena pandemi Covid-19 belum selesai.  Kegiatan ini dilakukan pada tanggal 19 Desember 2020. Pada acara TOT ini Laskar Dewantara mendapat materi tentang “Pembelajaran di Era Pandemi” yang dibawakan oleh Bu Maria selaku fasislitator. Tidak hanya itu mereka juga mendapat pengetahuan dari Katalis pendidikan, yang mana Katalis pendidikan ini merupakan suatu komunitas yang juga bergerak dalam pendidikan terutama di kota Malang. Dilanjutkan dengan rangkaian berikutnya Laskar Dewantara melakukan Inaugurasi (Pengukuhan) pada tanggal 20 Desember 2020. Acara pengukuhan ini tetap dilakukan secara online (Via Zoom) dan peserta wajib mengaktifkan kameranya.

Laskar Dewantara yang sudah mendapat bekal ilmu pada acara TOT dan sudah dikukuhkan pada acara inaugurasi, kemudian akan dibentuk menjadi empat kelompok guna mempersiapkan diri untuk mengikuti kegiatan berikutnya yakni pengabdian akbar.  

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MEDIA KREATIVITAS SI AUM

  HALO SOBAT AUM, Si Aum mau ngenalin media pembelajaran yang dibuat oleh Laskar Dewantara Batch IX dalam Pengabdian Akbar 1 Minggu 1 nih, yuk yuk dikepoin MEDIA KREATIVITAS SI AUM SDN 2 NGADAS   Media pembelajaran “Poster Abjad”, “Kertas Bergambar”, dan “Kartu Nama” dibuat oleh Laskar Dewantara Aninda Dita Cahyani dan Khusnul Khowatim untuk membantu siswa kelas 1 SDN 2 Ngadas dalam memahami  tata cara berkenalan yang baik, huruf-huruf dalam nama peserta didik, dan abjad alfabet pada materi pembelajaran Tema 1 Diriku Sub Tema 1 Aku dan Teman Baru.         Media pembelajaran “Papan Ungkapan” dibuat oleh Laskar Dewantara B Nila Trya Khasyanah dan Salsabila Azkia Syaifudin untuk membantu siswa kelas 2 SDN 2 Ngadas   dalam memahami ungkapan pada  pembelajaran Bahasa Indonesia . Media pembelajaran “ Flascard  ciri-ciri makhluk hidup” dibuat oleh Laskar Dewantara Anita Irawati dan Fadilatu Tsaniya untuk membantu siswa kelas 3 SDN 2 Ngadas   dalam  memahami bacaan ciri-ciri makhluk hidup pada

Pengumuman Lolos Seleksi Administrasi Open Recruitment Laskar Dewantara Batch XI Gemapedia 2023/2024

Lokakarya 2022: Bersinergi Wujudkan Program Kerja GEMAPEDIA yang Optimal

Dalam rangka pergantian pengurus periode 2022/2023, Gerakan Mahasiswa Peduli Pendidikan (GEMAPEDIA) mengadakan kegiatan Lokakarya pada Sabtu, 23 Juli 2022. Lokakarya tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya. Jika tahun sebelumnya dilaksanakan secara daring, tahun ini Lokakarya dilakukan secara luring di Sekretariat Ormawa Universitas Negeri Malang (UM). Dihadiri oleh tamu undangan yang merupakan keluarga besar GEMAPEDIA sendiri, yakni Dewan Penimbang dan Penasehat Organisasi (DP2O), Dewantara Muda, Dewantara Ahli, serta Dewantara 2022/2023. Kegiatan berlangsung mulai pukul 07.30 hingga pukul 16.30. Lokakarya pada tahun ini mengusung tema “Optimalisasi Program Kerja yang Inovatif dan Transformatif Wujudkan GEMAPEDIA Progresif”. Latar belakang tema ini diusung memiliki tujuan untuk mengoptimalkan serta memberikan inovasi program kerja GEMAPEDIA. Lokakarya dibuka dengan pembukaan oleh MC dan dilanjutkan dengan serah terima jabatan (sertijab) dari Ketua Umum periode 2021/2022 kepada Ketua